Jelang Ramadhan, Polres Serang Amankan Ribuan Botol Miras

0
410

Serang,fesbukbantennews.com (16/6/2015) – Menjelang datangnya bulan ramadan sebanyak 1200 botol minuman keras berbagai jenis dan merk berhasil diamankan jajaran Polres Serang dari sejumlah tempat hiburan malam di Kota Serang.

Kapolres Serang (tengah) diantara ribuan botol miras.(fh)
Kapolres Serang (tengah) diantara ribuan botol miras.(fh)

“Ini tindak lanjut kebijakan bapak Kapolri, kita berhasil mengamnkan 1200 botol Selain dari tempat hiburan malam kita berhasil temukan dari gudangnya dan rumah,” kata Kapolres Serang, AKBP Nunung Syaifudin kepada wartawan di Mapolres Serang.

Selain berhasil mengamankan barang bukti miras yang dapat membahayakan ini juga berhasil membekuk dua orang tersangka dari home industri miras yang berada diwilayah Kuranji Kecamatan Taktakan Kota Serang.

“Ini belum pasti KW, mesti uji lab dulu, tapi yang pasti ini miras dan mempunyai kadar alkohol tinggi,” jelasnya.

Sementara itu Kabag Ops Polres Serang AKP Yoga mengatakan pihaknya berhasil membongkar peredaran dan penjualan minuman keras ini berdasarkan laporan dari masyarakat kemudian kita tindak lanjuti.

“Kita amankan miras opolsan juga, yang diproduksi rumahan, cara pembuatannya pun asal asalan tanpa melihat kadar campurannya, bahan campurannya pun berbahaya tidak terdaftar di kemenkes (Kementrian Kesehatan),” katanya

Ia mengungkapkan, penjualan miras oplosan ini mempunyai untung yang besar per pelastik saja dijual seharga Rp30 ribu di toko jamu yang berada diwilayah hukum Polres Serang.

“Akan terus kita lakukan razia, apalagi menjelang bulan puasa, jangan sampai memakan korban akibat miras,” tegasnya.(dhow/LLJ)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here