Usai Tarawih, Warga Kota Serang Dikagetkan Ulat Sanca

0
250

Serang,fesbukbantennews.com (2/5/2021) – Masyarakat perumahan Puri Delta, RT 01 RW 13, Kelurahan Kasemen, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Banten, dikagetkan dengan penemuan ular sanca sepanjang tiga meter, usai melaksanakan shalat tarawih di masjid.

Ular sanca yang diamankan warga usai tarawih.

Saat selesai shalat, jamaah mendengar suara mendesis, kemudian di cari muasal suara tersebut. Kemudian masyarakat melepas sarung, baju, dan menaruh sajadah di masjid. Selanjutnya mereka mengambil kayu untuk menahan kepala ular sebesar betis orang dewasa itu.

“Kepalanya di tahan sama kayu, terus di ambil kepalanya, ada yang turun ke selokan,” kata Hendrik, warga setempat, Minggu (02/05/2021).

Saat di ambil, ular sanca itu sedang memangsa tikus di comberan masjid. Tikus itu belum seluruhnya ditelan mulut ular.

Bagian tubuh hingga ekor ular melilit kayu, kepalanya dipegang oleh tangan. Ade (48), yang memegang kepala ular sanca ikut dililit oleh tubuh ular.

“Ini dari jari kelingking sampe tangan sini (menunjuk siku), dililit ular,” terangnya.

Kini, ular itu sudah berada dikandang kayu berkawat samping rumah Ade. Warga belum tahu akan di apakan ular sanca berwarna cokelat itu. Warga beruntung saat kejadian, tidak ada anak kecil yang bermain di sekitaran masjid.

“Belum tau ini mau di apain. Mungkin enggak sendirian. Untungnya pas enggak ada anak kecil main disini (masjid),” jelasnya.(dhyie/LLJ).