SMAN 1 Cikande Rebut Tiga Medali di Banten Championship Taekwondo 2017

0
214

Pandeglang,fesbukbantennews.com (26/4/2017) — Atlet Taekwondo dari Kabupaten Serang katergori senior dan junior yang diwakili oleh siswa SMAN 1 Cikande yaitu, Riatna, syahlendra, Kevin, Try Raja,Puspita dan Siska, satu perak dan dua perunggu Kejuaran Banten Open Championship Taekwondo 2017 dilaksanakan di Gedung Graha Pancasila Kabupaten Pandeglang, 22-23 April 2017 lalu.

Tiga Siswa SMAN 1 Cikande peraih medali diSMAN 1 Cikande Rebut Tiga Medali di Banten Championship Taekwondo 2017.

Kejuaraan yang di gelar per-lima tahunan ini diikuti oleh 743 Atlet kategori Senior,Junior, kadet dan Prakadet dari lima Provinsi.

Pembukaan Kejuaraan Banten Open tersebut dibuka oleh Bupati Pandeglang dan Upacara pembukaan di pimpin oleh Sekertaris Umum Pengprov Taekwondo Indonesia, Viva Zambreno. Sabtu, 22/04/2017.

“walaupun mereka tidak meraih emas tetapi mereka sudah menampilkan yang terbaik”. ujar Sahrul, Koordinator Taekwondo SMAN 1 Cikande.

Diky Hardiansyah, pembina  taekwondo SMAN 1 Cikande pun mengatakan, enam Atlet yang diturunkan tersebut merupakan anak-anak binaan saya yang sengaja saya pilih berdasarkan mental dan keseriusan mereka dalam latihan yang rutin. saya pikir inilah saatnya mereka berunjuk kemampuan walaupun lawan yang mereka hadapi kebanyakan atlet-atlet yang sudah memiliki pengalaman yang sangat mumpuni.

Lawan yang mereka hadapi merupakan atlet-atlet Nasional yang sudah memiliki prestasi dikancah kejuaraan Taekwondo tingkat Nasional.(LLJ).

 

 

Pengirim : Sahrul Fauzan