Kereta Api Pengangkut Pipa Akhirnya Berhasil Dievakuasi

0
864

Serang,fesbukbantennews.com (8/7/2015) – Kereta api pengangkut pipa baja KKA 2537 yang mengalami anjlok diKM 114 di Lopang Gede Serang Banten Rabu (8/7/2015) sekitar pukul 05.00 wib tadi, akhirnya berhasil dievakuasi petugas pukul 12.00 wib.

Kepala Stasiun Serang Ahmad (memakai topi merah) saat memantau gerbong KA pengangkut pipa yang anjlok.(LLJ)
Kepala Stasiun Serang Ahmad (memakai topi merah) saat memantau gerbong KA pengangkut pipa yang anjlok.(LLJ)

“Tadi sekitar jam 12.00 wib jalur sudah steril, setengah 15 gerbong kita evakuasi ke stasiun karanghantu, sedangkan lima gerbong yang anjlok dievakuasi ke stasiun serang,” kata kepala stasiun Serang Ahmad kepada wartawan.

Ia juga mengatakan saat ini kereta sudah bisa melintas dilokasi kejadian baik arah jakarta maupun kertea menuju merak, walaupun dengan kecepatan kereta yang sudah ditentukan, lantaran masih dalam proses perbaikan bantaran rel yang mengalami kerusakan.

“Kereta diperbolehkan melintas 5 kilometer perjam, tadi sudah ada kereta patas merak KA 340 melintas,” ungkapnya.

Sementara itu, Ahmad enggan memberikan kepastian penyebeab anjloknya kereta pembawa pipa baja dari cilegon menuju semarang ini karena masih dalam penyelidikan tim investigasi PT KAI Daops Serang.

“Kita tidak bisa menduga duga, yang terpenting penumpang bisa diangkut sesuai tujuannya, itu kewenangan tim investigasi,” ucapnya.(LLJ)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here