Terciduk, Coba Peras Warga Tiga Oknum Wartawan Diringkus Polsek Serang

0
225

Serang,fesbukbantennews.com (15/8/2017) – Tanpa alasan yang jelas Tiga oknum wartawan asal Bekasi,Jawa Barat mengikuti warga Serang- Banten yang dikira Pegawai Negeri Sipil dari Tangerang hingga kerumahnya di Perumahan Ciceri Indah,kota Serang Banten.

Kartu pers tiga oknum wartawan di mapolsek Serang kota.

Beralasan akan naik cetak, tiga oknum wartawan asal Bekasi mengikuti Agus Firmansyah warga Serang Banten yang di kira PNS (Pegawai Negeri Sipil) semenjak dari tangerang hingga kerumahnya di Perumahan Ciceri Indah, Kota Serang Banten.

“Kan nyari berita jadi kemana saja, karena mobilnya mewah dan keluar dari hotel kami ikuti mau konfirmasi” jelas salah oknum wartawan Radar Nusantara saat di minta keterangan di polsek Serang,Senin (14/8/2017) malam.

Menurut keterangan salah satu oknum wartawan yang di amankan petugas, mereka mengaku mengikuti Agus Firmansyah semenjak keluar dari hotel di daerah tangerang hingga ke rumahnya. Namun saat di mintain keterangan oleh pihak kepolisian alasan dan tujuan mereka mengikuti Agus Firmasyah dengan alasan berbelit belit dan tidak jelas mereka beralasan hanya ingin konfirmasi sebelum tayang,atau cetak tanpa bisa memberikan penjelasan yang rinci.

“Ya kan, siapa tau pns, sebelum cetak mau konfirmasi, kami kira pns, gak mau apa apa hanya konfirmasi, ” terang salah satu oknum wartawan meski di tanya berkali bakali masud dan tujuan mereka mengikuti Korban dari Tangerang hingga Serang.

Sementara itu dari dua Id Card Pers dan KTP yang di amankan oleh kepolisian sektor Serang, tertulis dua media cetak yakni Radar Nusantara dengan nama HS dan SS Swara Nasional Pos Resman NN

Karena takut terjadi apa apa, Agus Firmansyah warga Serang kemudian menghubungin Polisi saat ketiga oknum wartawan berada di rumahnya. Karena curiga dengan gelagatnya

“Mereka datang berempat yang satu di mobil, yang tiga kerumah dan terus tiba tiba bilang sebelum cetak ini, pahamlah” jelas Agus Firmasyah kepada rekan rekan media saat di konfirmasi

Meraka sudah ada dirumah sebelum saya sampai rumah, kemudian saya persilahkan masuk kedalam rumah. Setalah melakukan komunikasi bahasa meraka mengisaratkan untuk minta sesuatu sebelum cetak Lebih lanjut Agus menceritakan. Senin (13/08/17)

“sebelum naik cetak ini, pahamlah seakan akan memberikan kode untuk meminta sesuatu” kembali jelas Agus.

Karena tidak nyaman dengan keberadaan mereka di rumah dan ada gelatat yang mencurigakan kemudian korban menghubungi pihak kepolisian dan polisi berhasil mengamankan tiga oknum wartawan tersebut. Namun saat ketiga oknum wartawan di amankan oleh pihak kepolisan satu orang yang menunggu di mobil kemudian tancap gas alias kabur.
Hingga berita ini di turunkan ketiga oknum wartawan tersebut masih di amanakan di polsek Serang.(LLJ)