Musda DPD Demokrat Banten Siap Digelar, Silahkan Mendaftar Jadi Ketua

0
145

Serang,fesbukbantennewa.com (7/10/2021) – Musyawarah Daerah (Musda) ke IV DPD Demokrat Banten akan berlangsung Senin, 11 Oktober 2021, yang direncanakan di Horison Ultima Ratu, Kota Serang, Banten.

Bakomstrada DPD Demokrat Banten, Rohman Setiawan.

Pelaksanaan musda ke IV digelar setelah turunnya surat pemberitahuan dari DPP nomor 30/BPOKK/DPP-PD/X/2021.

“DPD Demokrat Banten akan menggelar Musda, untuk memilih ketua DPD periode selanjutnya,” kata Bakomstrada DPD Demokrat Banten, Rohman Setiawan, Kamis (07/10/2021).

Setiap kader Demokrat yang memenuhi syarat, bisa mendaftarkan diri dan maju sebagai calon ketua DPD Demokrat Banten.

Pendaftaran dilakukan di Lantai II DPD Demokrat Banten, sejak tanggal 07-09 Oktober 2021, yang dimulai pukul 10.00 wib hingga 16.00 wib.

“Demokrasi menjadi penting, Demokrat adalah suatu keluarga besar. Semoga Musda IV 2021 berjalan lancar. Melahirkan pemimpin tangguh bagi Partai Demokrat, serta menciptakan pemimpin masa depan Provinsi Banten,” terangnya.

Rohman menerangkan bahwa di hari pertama pendaftaran, belum ada kader Demokrat bagi tingkat DPC, DPD, maupun DPP yang mendaftarkan diri.

Terkait ramainya informasi Ketua DPC Pandeglang, Yoyon Sunjana, yang akan mencalonkan diri, Rohman mengaku siapa saja bisa mendaftarkan diri.

“Surat pendaftaran sudah kita kirim ke semua pengurus tiap tingkatan. Siapa saja, asalkan memenuhi syarat, bisa mendaftar dan mencalonkan diri,” ujarnya.