FesbukBantenNews

Hari Anak Sedunia 2022, Ratusan Anak di Anyer Bergembira Bersama BANTEN CERIA

Serang,fesbukbantennews.com (14/11/2022) – Dalam rangka Hari Anak Sedunia (HAS) 2022, Ratusan anak di Anyer Kabupaten Serang bergembira bersama relawan Banten Ceria di TBM Tukik, Anyer ,Kabupaten Serang ,Banten ,Minggu (13/11/2022).

Hari Anak Sedunia 2022, Ratusan Anak di Anyer Bergembira Bersama BANTEN CERIA.

Ratusan anak dari berbagai latar belakang bermain dan bergembira bersama Menikmati Dongeng ,Pantomim ,Badut, freestyle BMX dan bola ,serta banyak kegiatan lainnya.

Ketua Panitia Pelaksana HAS 2022 , Susi Susilawati atau biasa dipanggil Kak Susi dari dongeng Nawasena mengungkapkan, Hari Anak Sedunia yang diperingati setiap tanggal 20 November di seluruh belahan dunia, dimanfaatkan oleh POKJA Relawan Banten untuk menyambut peringata tersebut dengan cara unik, atraktif, dan kolaboratif. Dengan mengangkat tema”Anak Merdeka menuju bahagia” mengadopsi filosofis pendidikan Ki Hadjar Dewantara yakni “pendidikan merupakan menuntun segala kekuatan kodrat yang ada pada anak, agar mencapai dan keselamatan dan kebahagian setinggi tingginya sebagai manusia dan sebagai anggota masyarakat.

“POKJA Relawan Banten merupakan komunitas kumpulan para relawan yang berasal dari berbagai profesi seperti guru, atlet, pelaku seni, ojol, pengusaha, dosen, dll. Dalam kegiatan ini kolaborasi menampilkan karya dengan penuh totalitas pada masing masing relawan untuk mensukseskan acara tersebut sangat luar biasa, diantaranya ada kak Aam dan tim TOPS (team Pantomim Of Serang), tim dari Dongeng Nawasena, kak Ade dan Tim dari Freestyle, Kak Aldi dan Tim Fino Badut, Kak Dede dan tim dari BMX, selain itu peran aktif dan dukungan dari para komunitas lainya seperti lembaga perlindungan Banten, Mobil Cahaya (moca),dan DPK Banten,”kata Susi.

Susi juga mengatakan, Kegiatan diselenggarakan di TBM Tukik Anyer Kabupaten Serang mulai dari pukul 08.00-11.30, dihadiri oleh para pengurus TBM Tukik cabang Anyer, dan cabang Sumur Pandeglang.

“meski hujan, tidak menyurutkan anak anak , para pengurus TBM dan tim Relawan Banten untuk melanjutkan kegiatan tersebut,” jelasnya

Kegiatan diawali dengan membaca buku bersama Mobil Cahaya, ice breaking, sambutan dari TBM Tukik dan perwakilan Relawan Banten, dilanjtkan dengan pembagian donasi buku, ATK anak dan Snack yang diwakilkan oleh Gunawan selaku ketua LPA Banten.

Yang paling menarik dan antusias adalah parade penampilan anak yakni penampilan dengan menampilkan karya melalui demontrasi atraksi anak melalui tutorial singkat belajar pantomim, mendongeng, freestyle, badut Fino. Kemeriahan cara terasa begitu lengkap dengan penampilan atraksi dari tim BMX Serang serta workshop mendongeng yang diikuti oelh pengurus TBM tukik. Melalui penampilan parade anak ini terlihat keceriaan dan kebahagiaan anak anak dalam mengikuti kegiatan dari awal sampai tuntas kegiatan akhir.

Susi juga selaku penanggung jawab kegiatan menegaskan bahwa tujuan acara ini diselengarakan untuk menuntun anak merdeka menuju bahagia.

“Hal ini tergambarkan dari kegiatan yang dilakukan melalui penampilan parade anak didalammnya kental syarat membangun karakter ekspresi, percaya diri, mandiri, dan kreatif. Serta harapan besar agar kegiatan yang positif ini akan selalu terus diperingati setiap tahunnya,” tukas dia .