Soal Hadiah Bupati Cup Rp95 Ribu, SEMMI Pandeglang Desak Dispora Buka Rincian Anggaran

0
295

Pandeglang,fesbukbantennews.com (19/12/2021) – Ketua Umum Pengurus Cabang Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (PC SEMMI) Kabupaten Pandeglang Fahmi Ubaidilah meminta Dinas Pemuda & Olahraga Kab. Pandeglang membuka Draft Pelaksanaan Anggaran (DPA) Bupati Cup  guna menjawab polemik viralnya hadiah Bupati Cup di Kabupaten Pandeglang sebesar Rp 95.000.

Amplop hadiah Bupati Pandeglang Cup.

Menurut Fahmi, kecaman publik atas viralnya hadiah Bupati Cup harus di jawab oleh Dinas Pemuda dan Olahraga dengan membuka DPA untuk event Bupati Cup agar publik tidak menduga adanya penyelewengan anggaran yang dilakukan oleh Dispora.

“Publik hari ini mengecam sekaligus bertanya kenapa event selevel Bupati Cup hadiah penghargaan untuk atlet olahraga sangat tidak pantas. Maka tentu kami mendorong kepada Dispora atas kegelisahan tersebut untuk  dijawab oleh dispora dengan membuka DPA dari event tersebut”, -ungkap Fahmi

Fahmi mengatakan, penting untuk publik tahu soal rincian anggaran untuk event Bupati Cup untuk memulihkan nama baik Kab. Pandeglang. Dirinya siap mengirimkan surat resmi untuk dan mendorong ke Komisi Informasi Provinsi Banten apabila tidak ada tanggapan dari Dispora

“Jelas dong, dispora mau tidak mau terbuka soal rincian anggarannya, ini udah menciderai nama baik daerah Kab. Pandeglang loh, satu indonesia ini yang tahu. Mangkannya publik harus tahu kenapa kok bisa hadiahnya sampai segitunya”,-

“Kami akan secara resmi mengirimkan surat kepada Dispora untuk mendorong keterbukaan informasi publik sampai ke jalur sidang di KI provinsi Banten”,-Tegas Fahmi

Diberitakan sebelumnya, sebuah foto yang menunjukkan amplop hadiah event Bupati Cup di Pandeglang, Banten membuat geger media sosial. Bagaimana tidak, salah satu amplop yang diberikan untuk juara event tersebut hanya berupa lembaran uang pembinaan yang tak lebih dari Rp 95 ribu.

Dalam foto tersebut, ada tiga amplop yang dilihat detikcom pada Jumat (17/12/2021) pukul 15.00 WIB. Dua amplop dengan tulisan ‘Juara II Panjat Tebing Bupati Cup Tahun 2021’ dengan isi Rp 165 ribu dan satu amplop dengan tulisan ‘Juara III Panjat Tebing Bupati Cup Tahun 2021’ sebesar Rp 95 ribu.

Foto-foto ini banyak dibagikan di grup-grup WhatsApp publik di Pandeglang. Setelah ditelusuri, belakangan diketahui bahwa amplop tersebut merupakan hadiah untuk juara salah satu cabang olahraga yaitu panjat tebing dalam event Bupati Cup Pandeglang yang digelar selama tiga hari kemarin.(LLJ).

Kiriman : Kiki SEMMI