Pesawat Dishub Jatuh di Mapolda Banten

0
1477

Serang,fesbukbaantennews.com (9/7/2015) – Pesawat milik Dinas Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika (Dishubkominfo) Banten siang tadi jatuh dihalaman belakang Mapolda Banten yang berlokasi di Jalan Syech Nawawi Al-Bantani, Kota Serang,Rabu (8/7/2015).

Pesawat Dishubkominfo Banten yaang jatuh.
Pesawat Dishubkominfo Banten yaang jatuh.

Beruntung jatuhnya pesawat yang disaksikan langsung oleh Kapolda Banten, Brigjen Pol Boy Rafli Amar, dan Kepala Dishubkominfo Banten, Revrie Aroes tersebut tak menimbulkan korban jiwa.

Bahkan, pesawat tersebut pun tak mengalami kebakaran. Hanya mengalami sedikit kerusakan pada bagian badan pesawatnya.

Tapi jangan kaget dulu, pesawat tersebut merupakan pesawat tanpa awak atau drone milik dishubkominfo seharga Rp250 juta yang rencananya digunakan untuk mengurai kemacetan selama arus mudik dan arus balik Idul Fitri 1436 H.

“iya terbang gagal. Orang (pesawat) nyungsruk (jatuh) ke bawah kok. Untungnya ini kan pake baterai, jadi ga kebakar,” kata Kadishub Banten, Revrie Aroes, Rabu (08/07/2015).

Pesawat tersebut sediayanya akan dipertontonkan dihadapan Kapolda dan Jajaran petinggi di Polda Banten yang menjadi bukti kesiapan Dishubkominfo Banten menyelenggarakan arus mudik.

“Kelamaan nunggu,jadi baterainya di lepas. Kemaren kan terbang itu,” tegasnya.

Sebelumnya sempat diberitakan bahwa Dishubkominfo Banten akan menggunakan drone tersebut untuk mengurai kemacetan pada saat arus mudik dan arus balik Idul Fitri 1436 H, khususnya di Pelabuhan Merak, Kota Cilegon.(LLJ)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here