Pelayanan Keuangan Buruk,  STIE Bina Bangsa Didemo Mahasiswanya

0
1001

Serang,fesbukbantennews (11/5/2015) – Puluhan mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Bina Bangsa menggelar aksi unjuk rasa di depan  halaman kampus, Senin (11/5/2015) siang. Aksi ini dilakukan karena mahasiswa kecewa dengan pelayanan keuangan di kampusnya masih buruk.

Demo STIE Bina Bangsa Kota Serang.
Demo STIE Bina Bangsa Kota Serang.

“Kami Semua mahasiswa selalu dituntut untuk penuhi kewajiban tapi mana hak kita sebagai mahasiswa. Setiap  Kita bayar mengapa para petugas keuangan tak pernah memberikan pelayanan yang baik bahkan untuk senyumpun enggan, tebar wajah masam, hanya itu yang kita dapatkan dari kampus,”kata mahasiswa Trio Handoko.

setiap kali menjelang UTS (Ujian Tengah Semester) dan UAS (Ujian Akhir Semester) lembaga keuangan selalu dibanjiri mahasiswa yang hendak melakukan  registrasi hingga antrian panjang pun tak terhindarkan bahkan desak desakan antar mahasiswa pun terjadi. Selain itu, lanjut Handoko, mahasiswa dituntut masuk tepat waktu agar tidak dikeluarkan dari kelas oleh dosen pengawas saat UTS atau UAS, namun kembali lamban dan minimnya pelayanan keuangan yang ada di kampus.

“Loket yang digunakan untuk melakukan registrasi hanya ada 3, itu Bagaimana mau bisa masuk tepat waktu, artinya tak sebanding dengan jumlah mahasiswa yang ada di STIE Bina Bangsa,” kata Handoko.

Dalam aksinya mahasiswa membawa spanduk dan berorasi didepan kampus. Aksi ini juga berjalan lancar hingga mahasiswa membubarkan diri. (guet/LLJ)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here