Parah! Anyer-Serang 12 Jam

0
2427

Serang,fesbukbantennews.com (20/7/2015) – Para wisatawan yang berlibur ke kawasan wisata pantai Anyer, Kabupaten Serang pada liburan lebaran idul fitri 1436 H ini dipaksa dikuras tenaga dan kesabarannya. Bagaimana tidak? Untuk menempuh ke pantai Anyer, dari Serang paling sedikit membutuhkan waktu 12 jam.

Kemacetan di kawasan Ciomas, Serang, Banten.(matz)
Kemacetan di kawasan Ciomas, Serang, Banten.(matz)

Lantaran di sepanjang jalan dari dan menuju kawasan wisata pantai Anyer, lalu-lintas macet dan acak-acakan.

Seperti dikatakan Trami seorang wisatawan asal Serang yang berkunjung ke Anyer. Dia keluhkan kondisi kemacetan lalu-lintas di sepanjang jalan menuu Anyer.” parah! Serang-Anyer 12 jam,” katanya.

Ribuan wisatawan terjebak macet di jalan Raya Anyer-Karang Bolong hingga puluhan kilometer setelah menikmati liburan di pantai.

Para wisatawan tersebut terkena macet total semenjak daerah Karang Bolong, Kabupaten Serang, hingga ke daerah Pasar Anyer.

“Ini udah dari sore tadi macet nya kaya gini. Kaya nyadari jam 16.00 wib macet nya,” kata warga sekitar Pantai Karang Bolong, Eki Rizki Hartini, Minggu (19/7/2015).

Mahasiswi di salah satu perguruan tinggi swasta di Kota Serang ini menjelaskan bahwa. Kawasan wisata akan semakin penuh saat akhir musim liburan atau tepatnya pada hari Sabtu dan Minggu depan, atau pada 25-26 Juli 2015 mendatang.

Eki yang merupakan warga sekitar Pantai Karang Bolong beralamat di Kampung Kosambi 2, Desa Karang Suraga, Kecamatan Cinangka, Kabupaten Serang, mengatakan bahwa pada hari libur terakhir tersebut, jalur wisata Anyer pun akan semakin macet.

“Minggu depan kan hari terakhir libur. Pasti lebih parah. Kan biasanya gitu,” tegasnya.

Kendaraan yang di dominasi oleh plat B tersebut telah berkunjung ke objek wisata seperti Pantai Carita, Pantai Karang Bolong, hingga Pantai Matahari yang kerap kali dipenuhi oleh wisatawan lokal.

Para wisatawan ini di anjurkan untuk memilih jalur alternatif untuk menuju jalan tol Serang Timur, yakni dengan melewati Kampung Teneng, lalu mengambil jalur Padarincang, lalu bisa sampai ke Ciomas dan akhirnya ke Kota Serang.

“Ini dari Karang Bolong mau ke Ciputat. Bawa rombongan ini,” kata Afrian, supir metromini yang terjebak kemacetan, Minggu (19/7/2015).

Dirinya mengaku keluar pantai Karang Bolong pada pukul 16.30 wib dan masih terjebak macet parah.

“Ga tau ini sampe rumah jam berapa kalau macet gini,” tegasnya.(dhyie/LLJ)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here