Mobil Jaksa Dibobol Maling di Rest Area Tol Merak- Tangerang, Rp26 Juta Raib

0
678

Serang,fesbukbantennews (3/3/2015) – Ditinggal Shalat Maghrib, mobil Daihatsu Zebra milik jaksa yang di parkir di pelataran rest area (tempat peristirahatan) Tol Merak – Tangerang KM 68, Kp Bogeg, Kel. Banjaradung, Kec. Cipocok Jaya, Kota Serang, dibobol kawanan penjahat, Senin (2/3) malam. Dari dalam kendaraan yang dikendarai Febby Salahudin (36), itu, para pelaku berhasil menggasak tas berisi pakaian dinas jaksa, uang Rp23 juta, serta laptop.

Ilustrasi (net)
Ilustrasi (net)

Informasi yang berhasil dihimpun, musibah yang dialami jaksa yang bertugas di Kejaksaan Negeri Lebak diketahui sekitar pukul 18.45 WIB. Sebelumnya, korban ditemani rekan jaksa Hendi Prasetya (32), diketahui sedang menunaikan Shalat Maghrib di mushala setempat. Sedangkan kendaraannya di parkir tak jauh dari mushala dalam keadaan pintu terkunci. Sementara uang serta barang berharga ditinggal dalam kendaraan.

Usai melaksanakan shalat, korban kembali ke kendaraan untuk melanjutkan perjalanan pulang ke daerah Cilandak, Jakarta Selatan. Namun setiba di parkiran, korban kaget melihat pintu kanan depan dalam posisi terbuka. Saat diperiksa ternyata uang serta barang-barang yang ada dalam mobil sudah tidak ada digasak penjahat. Korban melihat kunci pintu dalam kondisi rusak. Korban melaporkan kasus pencurian dengan pemberatan (curat) ke Mapolres Serang sekitar pukul 21.00 WIB.

Kepala Satuan Reskrim Polres Serang, AKP Arizzal Samelino ketika dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. “Laporannya sudah kita terima dan masih dalam proses penyelidikan. Untuk pelakunya belum diketahui namun diduga lebih dari seorang. Kerugian diakui korban mencapai Rp26 juta,” ungkap Arrizal didampingi Kanit Jatanras, Aiptu Juwandi, Selasa (3/3/2015). (LLJ)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here