Miris, Alun-alun Serang Dijadikan Tempat Mabuk-mabukan Kawula Muda

0
968

Serang,fesbukbantennews (17/4/2015) – Miris dan prihatin, Alun-alun Barat Serang yaang notabene masih berstatus milik Pemkab Serang, bila malam digunakan tempat dugem dan mabuk-mabukan.

Suasana Alun-alun Barat Serang (foto: Agur)
Suasana Alun-alun Barat Serang (foto: Agur)

Demikian disampaikan sekretaris Fraksi PKB DPRD Kabupaten Serang Abdul Gofur melalui surat elektroniknya kepad fbn, Jumat (17/4/2015).

“Tak sengaja setelah acara Mujahadah malam Jumat pada pukul 23.00 (16 /4/2015) menghadiri acara Majlis Sholawat Bangkit DPW PKB Banten di DPC PKB Kota Cilegon sesampainya saya di depan DPRD Kabupaten Serang terdengar suara musik Dije terpaksa saya mampir dan ternyata banyak muda mudi mabuk-mabukan, ” tutur Abdul Gofur, yang juga Ketua GP Ansor Kabupaten Serang.

Kondisi ini, jelas Gofur, sangat memprhatinkan. Dan Pemkab Serang seperti menutup matanya melihat Alun-alun dijadikan sebagai tempat mabuk-mabukan.
“Alun-alun sebagai simbol keindahan tata kota Serang tidak lagi mencerminkan sebagai alun-alun yang dicita-citakan wong Serang pada umum nya, ini sebuah ketidak pedulian Pemda Serang kepada alun-alun sebagai pusat kebanggaan masyarakat Serang,” tegasnya.

Gofur juga mengatakan, banyanya muda-mudi mabuk-mabukan karena ada proses pembiaaran pemerintah. “Oleh karena itu, saya meminta pemkab Seraang serius menangani Alun-alun Serang,” tukas Gofur.(LLJ).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here