Juara Pantomim, Dua Pelajar SD Persis Kota Serang Wakili Banten di Tingkat Nasional

0
226

Serang,fesbukbantennews.com (15/8/2016) – Dua pelajar Sekolah Dasar (SD) Persatuan Islam (Persis) Kota Serang, Rifki dan Yusya mewakili Banten ke perlombaan tingkat Nasional Pantomim di acara Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional Sekolah Dasar (FLS2N-SD) di Manado, 28 Agustus 2016 mendatang.

Rifki dan Yusya, Pelajar SD Persis Serang wakili Banten di ajang FLS2Ndi Manado.
Rifki dan Yusya, Pelajar SD Persis Serang wakili Banten di ajang FLS2Ndi Manado.

 

Pelajar kelas 5 dan 6 SD tersebut, berhak mewakili Banten di tingkat nasional, setelah pada tanggal 9-12 Agustus 2016 lalu berhasil menjuarai Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional Sekolah Dasar (FLS2N-SD) Tingkat Provinsi Banten.

 

Avivah, salah satu kerabat sang juara Pantomim tingkat Provinsi Banten, kepada FBn melalui inbok mengatakan, dirinya mengaku senang dan meminta doa sertaa dukungan dari berbagai pihak.

 

“Mohon doa dan dukungan dari teman-teman semua agar bisa membanggakan Provinsi Banten di acara FLS2N TINGKAT NASIONAL,” kata Avivah.

 

Salah satu guru SD Persis Serang, Mahyudi, mengaku gembira dengan prestasi dua muridnya tersebut.

 

“Semoga murid-murid yang lainnya berprestasi juga dalam segala bidang,” kata Mahyudi.(LLJ).