Jelang Pospenas VII 2016, 335 Santri di Banten Ikuti Pelatihan

0
209

Serang,fesbukbantennews.com (4/9/2016) – Sebanyak 335 peserta Pekan Olahraga dan Seni Pondok Pesantren Nasional (Pospenas) sejak sabtu sore (3/9/2016) menjalani pelatihan di kota Serang. Acara pelatihan awal yang dibuka di hotel Wisata Baru, Taman Sari,kota Serang dibuka oleh Kabiro Kesra Pemprov Banten Irvan Santoso mewakili Gubernur Banten.

Pembukaan Pelatihan 355 Santri Banten Hadapi Pospenas 2016.
Pembukaan Pelatihan 355 Santri Banten Hadapi Pospenas 2016.

Dalam sambutannya gubernur menyampaikan apresiasi terhadap para santri yang akan mengikuti lomba olah raga dan seni tersebut. Gubernur juga berharap acara serupa ini bisa dilaksanakan setiap tahun, sehingga akan muncul pegiat olah raga dan seni dari Banten yang berbasis pesantren.

“Gubernur berharap predtasi olahraga dan juga seni bisa tumbuh dari para santri, dan berharap acara bisa berlangsung setiap tahun dengan nama Festival Seni Budaya Al-Bantani” ungkap Kabiro Kesra.

Dalam perlombaan dibidang seni, beberapa diantaranya adalah fotografi, Seni Kriya, kaligrafi, melukis, puisi, menulis cerpen, film pendek, teater, stand up komedi dan sebagainya yang berjumlah 14 cabang seni yang pelatihannya menggandeng Dewan Kesenian Banten.

Acara puncak yang rencananya akan dilaksanakan di stadion Maulana Yusuf, kota Serang akan dibuka oleh Presiden RI Joko Widodo pada tanggal 22 Oktober,bertepatan dengan peringatan pertama Hari Santri Nasional dan akan ditutup pada tanggal 28 oktober bertepatan hari Sumpah Pemuda.

Acara tingkat nasional ini akan diikuti oleh peserta dari seluruh provinsi di Indonesia yang mewakili para santri dengan menunjuk Banten sebagai tuan rumah penyelenggara.(mang ripin/LLJ).