Iti : Masyarakat Harus Paham BPJS Tak Cover Semua Obat

0
613

Lebak,fesbukbaantennews.com – Mempersiapkan persalinan sejak awal kehamilan turut serta mendukung program pemerintah. Dengan mempersiapkan sejak awal kehamilan, tenaga kesehatan terutama bidan bisa melaporkan data ibu hamil yang ada di lingkungannya kepada dinas kesehatan. Hal tersebut senada dengan yang diungkapkan oleh Bupati Lebak Hj. Iti Octavia Jayabaya.

Iti Octavia Jayabaya (dok hmslbk)
Iti Octavia Jayabaya (dok hmslbk)

“Ibu-ibu hamil diharapkan rajin memeriksakan kandungannya ke posyandu sejak awal kehamilan, selain kesehatan ibu dan calon bayinya terkontrol, juga untuk mempermudah petugas kesehatan mendata ibu hamil yang ada di lingkungannya.” Ujar Iti saat dalam sambutannya pada acara Halal Bihalal di Kantor Kecamatan Cileles Senin pagi (3/8/2015).

Dengan ditiadakannya Jaminan Persalinan (JAMPERSAL) sejak Januari 2014 lalu,  ibu hamil terutama yang kurang mampu merasa resah, karena tidak ada jaminan biaya persalinan mereka. Bupati juga berpesan kepada masyarakat yang hadir pada acara tersebut, untuk ikut serta mendukung kegiatan program Lebak Sehat 2019. Walaupun ada BPJS, tetapi tidak semua obat-obatan atau penanganan kesehatan bisa dicover oleh BPJS.

“Masyarakat harus lebih memahami ketentuan dan prasyarat BPJS. Tidak semua obat-obatan atau penanganan kesehatan bisa dicover oleh BPJS. Dulu memang bisa pemerintah menganggarkan untuk membantu biaya kesehatan masyarakat yang kurang mampu melalui Jamkesmas, tetapi sekarang pemerintah daerah tidak bisa membantu secara langsung karena terbentur peraturan baru”. Ujar Iti

Mengingat sekarang sudah tidak ada lagi Jampersal, maka JAMBULIN (Jaminan Ibu Bersalin) akan menjadi salah satu solusi bagi ibu hamil. Kegelisahan ibu hamil terutama yang kurang mampu bisa tenang karena tidak usah terlalu pusing memikirkan biaya persalinan yang  semakin hari semakin mahal.(hmslbk/LLJ)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here