Serang,fesbukbantennews.com (25/9/2018) – Pengadilan Negeri (PN) Serang mendapat teror bom dari orang yabg tak dikenal melalui pesan singkat, Selasa (25/9/2018).

Akibat kejadian tersebut , ratusan pegawai dan tahanan dievakuasi dan Tim gegana Polda Banten menyisir seluruh sudut gedung PN Serang yang berada di Jalan Raya Serang – Pandeglang, Tembong ,kota Serang.
Menurut Humas PN Serang, Efiyanto, pesan diterima sekitar pukul 12.30 WIB oleh Sumantono pada saat sedang rapat di gedung Mahkamah Agung. Sumantono pun langsung memberitahukan kepada dirinya untuk mengevakuasi seluruh pegawai, pegunjung dan tahanan yang akan mengikuti sidang.
“Saya dapat kabat dari Pak ketua yang sedang rapat di Mahkamah Agung. Bahwa ada ancaman bom Enggak tau (melalui) sms atau telpon. Katanya sudah dipasang (bom) disini (Pengadilan),” kata Epiyanto. Selasa (25/9/2018).
Pantaun di lokasi, seluruh pegawai, hakim, pengunjung serta tahanan dievakuasi keluar. Tahanan dikembalikam ke rutan dan lapas masing-masing.
Sementara itu, personil gegana Brimob Polda Banten menyisir seluruh ruangan dan sudut-suduy gedung PN Serang tiga lantai.
“Persidangam terganggu, kita tunda pekan depan. Kalai sudah aman kita masuk lagi,’ kata dia.(LLJ).