Kurdi : Kongres Umat Islam Banten Harus Jadi Spirit Keberlangsungan Pembangunan di Banten

0
389

Pandeglang, fesbukbantennews.com (3/8/2015) – Kongres Umat Islam Banten yang digelar oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI) Banten 31 Agustus hingga 2 Juli 2015 di sebuah hotel di Pandeglang, diharapkan bisa memberikan spirit untuk kemajuan Banten khususnya, dan Indonesia umumnya.

Ketua MUI Banten saat memberikan sambutan di pembukaan KUIB 2015 di Pandgelang.(LLJ)
Ketua MUI Banten saat memberikan sambutan di pembukaan KUIB 2015 di Pandgelang.(LLJ)

 

“Kongres umat Islam Banten ini menjadikan spirit bagi keberlangsungan pembangunan di Banten, karena sejak berdirinya Provinsi Banten banyak melibatkan ulama,” kata Sekretaris Daerah Banten, Kurdi Matin saat membuka acara, Jumat (31/8/2015) malam.

 

 

Menurut Kurdi, kongres yang bertema “Meningkatkan Kualitas dan Peran Umat Islam dalam Membangun Banten” itu juga dapat menjadi suatu inspirasi untuk membangun Banten sebagai tanah jawara yang memiliki warisan budaya.

 

Namun hal yang sangat penting, lanjut Kurdi, bahwa penyelenggaran KUIB ke-1 ini sebagai momentum untuk mempersatukan umat Islam di Banten.

 

“Dan rekomendasi yang diberikan dari para alim ulama dalam Kongres ini bisa bersinergi untuk program pembangunan nasional, khususnya di Provinsi Banten,” tuturnya.

 

Sementara itu, Ketua MUI Banten AM Romly mengungkapkan, KUIB tahun 2015 sudah sejak lama direncanakan, dan baru bisa terlaksana dengan dukungan semua pihak, terutama Pemerintah Provinsi Banten dan Pemerintah Kabupaten Pandeglang yang menjadi tuan rumah pusat kegiatan KUIB pertama.

 

“Tujuannya untuk menyatukan sikap dan keinginan bagi kemajuan masyarakat Banten yang religius dan terciptanya situasi yang kondusif berlandaskan pada iman dan taqwa,” kata Romly.(LLJ)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here