Hari Kedua Lebaran 70 ribu Wisatawan Kunjungi Banten Lama, Pengelola Terapkan Prokes

0
232

Serang, fesbukbantennews.com (15/5/2021) – Hari Kedua Lebaran Idul Fitri 1442 H atau 15 Mei 2021, kawasan Wisata Banten Lama dikunjungi sekitar 70 ribu wisatawan. Meski demikian pengelola tempat tersebut menerapkan protokol kesehatan.

Relawan dari LPBL memeriksa satu persatu pengnjung yang akan masuk ke Kawasan Banten Lama.

Ketua Lembaga Peduli Banten Lama (LPBL) dan juga kordinator satgas Banten lama Basuni SH atau biasa dipanggil Ki Babas, mengatakan, sejak lebaran pertama pihaknya menerapkan protokol kesehatan bagi para pengunjung.

Mengenai prokes alhamdulillah, sudah berjalan dan diperketat di pintu-pintu masuk yang menuju arah penziarahan.. oleh satgas banten lama dengan dibantu daru tjm lembaga peduli banten lama dan bekerja sama dengan pihak kenadziran,” kata Ki Babas.

Kami,lanjut Ki Babas, mewajibkan kepada menerapkan Protokol kesehatan dengan mematuhi 3 M yaitu dengan memakai masker, mencuci tangan dengan sabun di air mengalir dan menjaga jarak atau hindari kerumunan agar terhindar dari penularan Virus Covid-19.

“Kita juga terus mengimbau kepada para pengunjung melalui pengeras suara, supay selalu menggunakan masker dan hindari kerumunan,” tegasnya.

Berdasarkan pantauan FBn, seluruh wisatawan yang masuk ke kawasan wisata diwajibkan mencuci tangan, cek suhu dan memakai masker. Bahkan setiap hampir 15 menit, pengelola memberikan himbauan melalui pengeras suara supaya pengunjung menjalankan Prokes. Demi menghindari penularan Covid 19.(LLJ).