Jelang Lebaran, Ribuan Yatim dan Dhuafa di Kabupaten Serang Dapat Santunan

0
242

Serang,fesbukbantennews.com (5/6/2018) – Pemerintah Kabupaten Serang melalui Dinas Sosial Kabupaten Serang yang bekerjasama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Serang menyalurkan bantuan ke – 1800 anak Yatim dhuafa di Tenis Indoor Kabupaten Serang, Selasa (05/06/2018). Turut hadir, Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah, Wakil Bupati Serang Pandji Tirytayasa, Ketua DPRD Kabupaten Serang Muhsinin, Kepala Baznas Kabupaten Serang Wardi Muslih, dan Kepala Dinas Sosial Ahmad Saefudin.

Bupati Serang Rt Tatu Chasanah memberikan santunan ke salah satu anak yatim.

Bupati Serang Ratu Tatu Chasnah menjelaskan, penyaluran dana zakat yang dilakukan oleh Baznas Kabupaten Serang mayoritas perolehan dari Aparatur Sipil Negara (ASN) yang mencapai 11 ribu dan 5 ribu dari Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Serang. “Perolehan dari UPZ di guru mulai berkurang. Kami berupaya melakukan himbauan melalui kepala dinas untuk meningkatkan zakatnya kepada Baznas,” tuturnya.

Ia menilai, Baznas sudah melakukan tugasnya dengan baik dengan menyalurkan hasil zakat kepada 8 asnaf yang sesuai. Sehingga, merekomendasi masyarakat dan perusahaan untuk membayarkan zakat melalui Baznas Kabupaten Serang. “Saya menghimbau kepada industry dan karyawan untuk membayarkan zakatnya di Baznas. Karena, sampai saat ini masih belum ada pihak karyawan dan perusahaan yang membayarkan zakatnya di Baznas,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Baznas Kabupaten Serang, Wardi Muslih mengatakan, Unit Pengumpulan Zakat (UPZ) belum dibuka dan terdapat UPTD di 11 Kecamatan yang belum bayar zakat. Sehingga, berpengaruh terhadap perolehan zakat yang menurun “ Baru zakat fitrah yang akan diambil di beberapa perusahaan. Yakni Nikomas, IMS,Nippon dan lainnya yang akan diambil,” tuturnya.

Saat ini, Baznas Kabupaten Serang menargetkan perolehan zakat tahun 2018 sebesar 12 Milyar. Sedangkan, hasil pengumpulan zakat di Baznas baru memperoleh 3,1 Milyar. “Kita masih terus mengupayakan untuk memperoleh zakat sebesar mungkin agar bisa menyalurkan kepada warga yang kurang mampu,” imbuhnya.

Wardi berharap, selama enam bulan terakhir akan mengupayakan perolehan dan mencapai target yang sudah ditentukan dan menghimbau, instansi yang belum membayarkan zakat untuk segera menyalurkan zakatnya. “Selama enam bulan kedepan kita upayakan bersama dan semoga target bisa terlampaui,” harapnya. (pkbSRG/bknADV/LLJ).