Hanyut Saat Mandi di Sungai Cimoyan, Siswi Kelas 2 SD Ditemukan Tak Bernyawa

0
216

Pandeglang,fesbukbantennews.com (29/4/2019) – Seorang bocah kelas 2 sekolah dasar bernama Nuri (8) hanyut terbawa arus saat mandi bersama tiga temannya di Sungai CimoyanKampung Bojong, Desa Cimoyan, Kecamatan Patia, Kabupaten Pandeglang.

Proses evakuasi siswi SD di Sungai Cimoyan oleh petugas.

Peristiwa yang terjadi pada Sabtu sore (27/04/2019) langsung dilaporkan oleh pihak keluarga ke Kantor Pencarian dan Pertolongam Banten, Tagana serta BPBD Pandeglang dan Koramil setempat untuk membantu proses pencarian.

“Informasi yang didapat korban sedang mandi bersama tiga teman lainnya, namun saat melompat kedalam sungai langsung hanyut, sempat ditolong oleh teman lainnya namun tak terpegang dan hanyut,”kata Kepala kantor Pencarian dan Pertolonga Banten Zaenal arifin di kantornya, Minggu (28/04/2019).

Pencarian difokuskan pada titik di sekitar tempat kejadian hingga radius 5 kilometer dari lokasi kejadian. Setelah melakukan penyisiran tim menemukan jasad korban di sisi sungai sejauh 2 kilometer dari lokasi kejadian.

“Kita sudah temukan, di sisi sungai sejauh 2 KM dari lokasi kejadian dan dalam keadaan sudah meninggal dunia,”tambah Zaenal Arifin.

Korban langsung diserahkan oleh tim kepada pihak keluarga untuk dimakamkan. Peristiwa seperti ini bukan kali pertamanua terjadi, peran aktif orang tua dalam mengawasi anak-anak yang sedang mandi di sungai sangat penting. Terlebih curah hujan di Provinsi Banten saat ini sedang tinggi yang membuat aliran sungat dari hulu ke hilir meningkat dan berarus deras. (Alf/LLJ)