Emak-emak Violet Banten dan Riung Hijau Galang Dana untuk Palu dan Donggala

0
200

Serang, fesbukbantennews.com (5/10/18) – Bencana gempa dan tsunami yang melanda Donggala, Palu, sulawesi Tengah mengetuk seluruh warga indonesi untuk bergerak membantu korban bencana alam tersebut.

Emak-emak Violet Banten dan Riung Hijau Galang Dana untuk Palu dan Donggala.

Salah satu klub violet di provinsi Banten pun turut terketuk untuk bergerak membantu korban bencana alam di sulawesi tengah, klub violet yang terdiri dari emak-emak konsen terhadap kesehatan serta kebersihan ini melaksanakan aksi di jalan untuk mengumpulkan sumbangan dari pengguna jalan ruas ciceri, tepatnya di depan halte UIN SMH Banten,Kamis (4/10/2018).

Di konfirmasi ketua klub violet,  Prihatin mengatakan bahwasanya kami terketuk dan berduka atas bencana yang menimpa donggala dan palu, sehingga kita secara spontan bergerak melakukan aksi di jalan dengan membagi-bagikan bunga sebagai bentuk duka terhadap korban bencana alam tersebut serta kami mengumpulkan donasi dari masyarakat banten.

“Walaupun bantuan yang kami kumpulkan tidak seberapa namun ini bentuk aksi kami kecil namun bermanfaat.Dan kita tidak sendiri melaksanakan aksi ini di bantu dengan adik-adik mahasiswa UIN SMH banten dan pegiat lingkungan lainya yaitu dari kaukus lingkungan hidup dan LSM riung hijau,” kata Prhatin.

Harapan kami semoga masyarakat banten ikut bersama menggalang dana baik di jalan maupun melalui lembaga-lembaga kemanusiaan yang akan membantu secara langsung ke songgala, palu sulawesi Tegah.(LLJ).

Kiriman dulur FBn ; anton