Bupati Lebak dan Wakil Resmikan Masjid Al-Fath MAN 1 Rangkasbitung

0
210

Lebak, fesbukbantennews.com (7/2/2017) –  Bupati Lebak Hj. Iti Octavia Jayabaya  beserta Wakil Bupati H. Ade Sumardi meresmikan Masjid Al-fath yang terletak di komplek sekolah MAN 1 Lebak jl. Siliwangi Pasir Ona, Selasa (7/2/2017).

Bupati Lebak ITU Jayabaya memberikan sambutan dalam peresmian masjid di MAN 1 Rangkasbitung.

 

 

Peresmian Masjid Al-Fath yang terletak di dalam komplek sekolah MAN 1 Lebak dihadiri oleh para siswa-siswi, Guru MAN 1 Lebak dan puluhan para orang tua wali murid yang turut berbangga dengan berdirinya masjid di mana anak mereka bersekolah kini.

 

 

Pembangunan Masjid al-fath di danai oleh komite dan para donatur dan dalam pembangunannya memakan waktu kurang lebih 3 bulan .Dengan desain masjid secara terbuka , Masjid Al-fath terbuka untuk umum jadi tidak hanya pihak sekolah saja yang dapat menggunakannya tetapi masyarakat umum juga dapat memanfaatkan masjid ini untuk kepentingan ibadah.

 

 

Bupati Lebak Hj. Iti Octavia Jayabaya dalam pidatonya menyampaikan, bahwa tugas kita selaku umat muslim setelah membangun masjid agar giat untuk mengisinya dengan berbagai macam kegiatan ibadah dan jangan membiarkannya kosong begitu saja.

 

 

“Masjid merupakan tempat peradaban bagi islam, tempat untuk beribadah dan tempat untuk melakukan kajian ilmu islam. Jangan sampai setelah dibangun masjid tapi tidak di isi.” Ungkapnya.

 

 

Lebih lanjut Bupati menghimbau kepada Kantor-kantor dinas yang berdekatan dengan masjid Al-fath seperti Dinas Perikanan dan Dinas Ketahanan Pangan, agar memanfaatkan masjid Al-fath ini untuk salat berjamaah.

 

 

H. Dede Haryana selaku Guru MAN 1 Lebak mengatakan, pembangunan masjid ini sangat penting dikarenakan tempat ibadah sebelumnya berupa mushola kecil yang ada di dalam komplek sekolah, sudah tidak dapat menampung jumlah jaamaah shalat bagi siswa-siswi terlebih sekarang sudah beralih fungsi menjadi kelas dikarenakan semakin banyaknya jumlah murid di MAN 1 Lebak ini.

 

 

“Alhamdulillah, dengan adanya masjid yang baru ini, dapat menampung jamaah shalat lebih banyak dan bisa menjadi tempat untuk melaksanakan berbagai kegiatan ibadah lainnya seperti pengajian” Katanya saat ditemui di sela-sela persiapan peresmian Masjid Al-Fath. (HmasLebak/bukanADV/LLJ).