Beres UN, Puluhan Pelajar SMK di Kota Serang Tawuran

0
2058

Serang,fesbukbantennews (22/4/2015) – Usai mengikuti pelaksanaan ujian nasional (UN) pekan kemarin. Para pelajar SMKN 2 Kota Serang malah melakukan tawuran dengan SMK Pasundan 2. Rabu siang (23/4/2015), itu terjadi ketika mereka melintas di Jalan Letnan Jidun Pandean Kota Serang.

Pelajar SMK saat diamankan di Mapolres Serang
Pelajar SMK saat diamankan di Mapolres Serang

Akibatnya, sejumlah siswa diamankan polisi. Dan langsung dibawa ke Polres Serang. Mereka dijemur dan juga dimintai agar orang tuanya datang untuk menjemput mereka.

Menurut salah seorang siswa SMKN 2 Kota Serang yang bernama Yoga kelas tujuh jurusan mesin mengatakan, ketika dirinya dengan teman-teman melintis dijalan tersebut, mereka dihadang oleh siswa SMK Pasundan 2.

“Saya sama teman-teman sedang melintas untuk pulang di jalan depan sekolah pasundan, tiba-tiba yang pake baju batik anak pasundan menyerang kami tiba-tiba, kami langsung kabur ke Makobribo untuk mencari aman,” katanya.

Lanjut Yoga, dirinya mengaku memang sekolah mereka dari dulu sering tawuran, namun dirinya mengelak dirinya sering terlibat dalam aksi tawuran tersebut. Hanya pas kebetulan saja dirinya lewat dan melarikan diri mencari aman ke Makobrimob yang berada di Taktakan Kota Serang.

“Saya baru ini saja, itu juga saya kebetulan lewat sama teman-teman, saya belum pernah tawuran,” katanya.

AKP Arif Kurniawan selaku Kasat Sabhara Polres Serang mengatakan, para siswa tersebut diamankan karna mereka masuk Makobrimob saat saling kejar-kejaran ketika tawuran, dan sebagian siwa lainnya kabur.

“Kami hanya mengamankan saja, dan mendata para siswa ini, dan nanti untuk prosesnya kami serahkan kepada pihak sekolah dan orang tua masing-masing,” katanya. (Men/LLJ)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here