Awal Tahun 2017, Lebak Siaga Satu Bencana Alam

0
161

Lebak,fesbukbantennews.com ( – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebak menetapkan siaga satu bencana untuk wilayah tersebut.

Petugas BPBD Lebak di lokasi bencana.

Penetapan siaga satu tersebut dilakukan lantaran bencana banjir dan longsor menimpa tiga kecamatan di Kabupaten Lebak. Ketiga kecamatan tersebut yakni Kecamatan Banjarsari, Rangkasbitung, dan Leuwidamar.

“Karena memang cuaca sangat ekstreme seperti longsor, banjir kita tetapkan siaga satu di seluruh daerah,” kata Kepala BPBD Kabupatem Lebak, Kaprawi, Rabu (18/1/2017).

Untuk bencana banjir dan longsor di tiga wilayah tersebut, sampai saat ini pihaknya terus melakukan upaya evakuasi dan pertolongan terhadap para korban.

Kaprawi melanjutkan, BPBD Kabupaten Lebak memfokuskan pencegahan terhadap jiwa akibat bencana tersebut. Tak ketinggalan, bantuan logistik berupa makanan dan logistik penyelamatan dikirim ke wilayah tersebut.

“Petugas kita sejak kemarin sudah berada di wilayah itu untuk melakukan upaya-upaya penyelamatan dan mengirim bantuan,” tandasnya.(ieq/LLJ)